Friday, December 4, 2009

CryptLoad : Rapidshare Downloader

CryptLoad
merupakan download manager yang didesign untuk mendownload file dari
One-Click-Hosters seperti Rapidshare.com, Rapidshare.de,
Megaupload.com, atau Netload.in, meskipun tidak menutup kemungkinan
untuk mendownload dari website umumnya. Tool download seperti ini akan
berguna khususnya bagi yang tidak memiliki account premium meskipun
masih tetap tidak akan membuatnya menjadi seperti pengguna premium.

Tadi
saya sempatkan untuk mencoba mendownload file dari Megaupload.com,
namun gagal karena adanya limitasi jatah download dari Indonesia yang
tidak berhasil dilalui. Berbeda dengan Megaupload, ketika mencoba
mendownload dari Rapidshare.com, download dengan memasukkan beberapa
file sekaligus dapat dilakukannya, begitu selesai dengan satu file,
maka proses download file berikutnya diteruskan tanpa campur tangan
saya lagi. Sistem captcha memilih kucing yang saat ini diterapkan oleh
Rapidshare pun dapat dilaluinya.

Memang,
Cryptload dilengkapi pembaca captcha yang mampu memecahkan sistem
captcha Rapidshare yang terkadang bagi mata beberapa orang terasa sulit
untuk diidentifikasi.

Untuk
mulai mendownload dari Rapidshare, copy URL file tersebut, dan apabila
clipboard monitoring CryptLoad aktif (default) maka akan muncul jendela
untuk mengkonfirmasi proses decode link dan jendela baru menanyakan
dimana file akan disimpan. File tersebut kemudian masuk persiapan
download termasuk jendela konfirmasi kode captcha. Beberapa kali saya
mencoba memasukkan link file Rapidshare, dengan tanpa mengubah kode
captcha yang dibaca CryptLoad, proses download dapat dimulai. CryptLoad
juga dapat mendeteksi adanya Rapidshare Happy Hours seperti nampak pada
tangkapan layar berikut.

Dan
ketika file tersebut memasuki proses download, kita masih dapat
memasukkan link-link lainnya yang nanti akan masuk daftar antrian
download, namun keuntungannya seperti yang telah saya sebutkan, kita
dapat membiarkannya karena CryptLoad akan melanjutkan ke file
berikutnya tanpa perlu campur tangan kita lagi, misalnya dengan
ditinggal untuk tidur. Misalnya suatu download terganggu ditengah
proses download, CryptLoad akan mencoba mendownload kembali meskipun
akan dimulai dari nol. Proses download akan dimulai dari nol juga
terjadi ketika secara manual melakukan Pause dan melanjutkan kembali.

Hal
yang sedikit mengganggu ketika pertama mendownload tadi, Symantec
antivirus mendeteksi adanya tersangka dan melakukan karantina terhadap
file nc.exe yang ada dalam folder router\FRITZ!Box sebagai NetCat.
Begitupun dengan banyak antivirus lainnya seperti dapat dilihat melalui
hasil VirusTotal.
Saya mencoba menggunakan tanpa satu file yang terdeteksi tersebut,
hasilnya CryptLoad masih tetap bisa digunakan. Apakah selain file
tersebut memang aman? Saya tidak bisa memastikannya, dan jika ragu,
sebaiknya tidak menggunakannya.

Download : CryptLoad | via Raymond.cc

0 comments:

Post a Comment